Jakarta , Metapos.id – Agen properti memiliki peranan krusial dalam ekosistem industri mengingat posisinya menjadi jembatan antara penjual dan pembeli dengan menyediakan layanan serta informasi bagi kedua belah pihak. Peran para agen properti dalam memajukan industri properti di Indonesia sudah selayaknya mendapatkan dukungan dan pengakuan penuh dari berbagai pihak. Sebagai marketplace properti nomor 1 di Indonesia, Rumah123, kembali menggelar Rumah123 Agent Awards di tiga kota besar Indonesia, dimulai dari Surabaya, Bandung pada bulan Oktober dan diakhiri dalam skala penghargaan tingkat nasional, yang diselenggarakan di Jakarta pada November mendatang.
Senior Vice President Listing Business 99 Group Indonesia, yang menaungi Rumah123, Faizal Abdullah menjelaskan, “Penghargaan ini diadakan untuk memberikan apresiasi tertinggi kepada para agen properti yang telah berperan secara signifikan dalam mengembangkan sektor properti lokal. Surabaya, Malang dan sekitarnya memiliki peran penting sebagai pusat perkembangan bisnis dan hunian, di mana pasar propertinya terus berkembang pesat. Rumah123 Agent Awards di Surabaya menjadi pengakuan atas kerja keras para agen properti di Surabaya dan Malang dalam menyediakan layanan berkualitas bagi para pembeli dan penjual properti. Dengan menghadirkan penghargaan ini, diharapkan dapat semakin mendorong standar profesionalisme dan kualitas layanan agen properti di kawasan.”
Faizal menyatakan, pihaknya berkomitmen menjadikan Rumah123 Agent Awards 2024 sebagai platform ideal bagi para agen dan kantor agen properti untuk meningkatkan citra, prestise, dan pengakuan di mata konsumen. Catatan Rumah123 selama Semester I 2024, Surabaya merupakan salah satu dari enam kota terpopuler dalam pencarian properti, selain Tangerang, Bandung dan sejumlah wilayah di Jakarta. Di sisi lain, masyarakat Surabaya merupakan pencari properti terbesar ketiga di Indonesia, setelah Jakarta dan Bandung.
“Kami ingin memberikan apresiasi kepada agen-agen yang telah berkontribusi secara luar biasa dalam meningkatkan kualitas ekosistem properti di Surabaya dan sekitarnya. Surabaya merupakan pasar properti yang strategis, dan agen-agen di sekitar kawasan ini berperan penting dalam memperkuat kelancaran transaksi dan pertumbuhan industri,” ujar Faizal.
Dalam penghargaan ini, sebanyak 66 nominasi agen dan kantor agen properti berkompetisi untuk menjadi 22 pemenang di dua kategori level district, yakni Best Performing Agent District Level dan Best Performing Agency District Level. Selanjutnya para pemenang di dua kategori tersebut kembali bersaing untuk mendapatkan penghargaan di kategori tertinggi, yakni Best Performing Agent City Level – Surabaya & Malang dan Best Performing Agency City Level – Surabaya & Malang.
“Kami berharap dengan terselenggaranya Rumah123 Agent Awards yang dimulai dari Surabaya, para agen properti di kawasan semakin terdorong untuk mengembangkan profesionalisme dan pelayanan terbaiknya. Melalui penghargaan ini, kami yakin para agen dapat terus menjadi garda terdepan dalam memfasilitasi transaksi properti yang aman dan terpercaya, sekaligus memperkokoh kontribusi mereka membangun ekosistem properti yang lebih berkualitas di Indonesia. Sampai ketemu di Rumah123 Agent Awards di Bandung dan Jakarta,” tutup Faizal.