Jakarta, Metapos.id – PT Hutama Karya (Persero) memberikan diskon atau potongan tarif Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) sebesar 20 persen.
Diskon ini diberikan dalam rangka mendukung kelancaran arus mudik dan balik di Lebaran 2025.
Direktur Utama Hutama Karya Budi Harto mengatakan, kebijakan diskon tarif tol ini bertujuan untuk memberikan keringan bagi para pengguna jalan tol selama periode mudik dan balik Lebaran.
Lebih lanjut, Budi mengatakan diskon ini akan berlaku selama enam hari dan dalam dua periode yakni periode mudik mulai tanggal 24 hingga 27 Maret, dan periode balik pada tanggal 8 hingga 9 April 2025.
“Kami juga akan memberlakukan potongan tarif yaitu mulai 24 sampai 27 Maret dan 8 sampai 9 April. Potongannya sama 20 persen,” katanya dalam konferensi pers di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa, 4 Maret.
Rincian ruas Jalan Tol Trans Sumatera yang bakal mendapat diskon di antaranya Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayuagung (Terpeka), Jalan Tol Indralaya-Prabumulih, dan Jalan Tol Pekanbaru-Dumai.
Lalu, Jalon Tol Indrapura-Kisaran, serta Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat segmen Tebing Tinggi-Sinaksak.
Budi mengatakan ada sejumlah ruas di JTTS yang dibuka secara fungsional, alias gratis selama periode mudik Lebaran 2025. Ada dua ruas tol yang akan difungsionalkan selama periode tersebut.
Rinciannya, Binjai-Langsa seksi 3 Tanjung Pura-Pangkalan Brandan sepanjang 18,85 km. Lalu, Tol Bayung Lencir-Tempino sepanjang 33,6 km .
Sekadar informasi, hingga saat ini Hutama Karya telah membangun Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) sepanjang kurang lebih 1.235 kilometer (km), termasuk ruas tol yang telah beroperasi maupun yang sedang dalam tahap konstruksi.
Ruas tol yang telah beroperasi penuh antara lain, Tol Bakauheni-Terbanggi Besar (140 km), Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (189 km), Tol Palembang-Indralaya (22 km), Tol Medan-Binjai (17 km), dan Tol Pekanbaru-Dumai (132 km).
Lalu, Tol Sigli Banda Aceh Seksi 2-6 (49 km), serta Tol Binjai-Langsa Seksi Binjai-Tanjung Pura (38 km), Tol Bengkulu-Taba Penanjung (17 km), Tol Pekanbaru-Bangkinang (31 km), Tol Bangkinang-XIII Koto Kampar (25 km), Tol Indralaya-Prabumulih (64 km), Tol Indrapura-Kisaran (48 km), dan Tol Indrapura-Tebing Tinggi-Seberlawan-Sinaksak (74 km).